Ketahui Hal Yang Berpengaruh Pada Harga Bikin Kaos Ini Dahulu

Bukan hanya mengenai kaos dengan kualitas terbaik saja yang diinginkan oleh setiap konsumen. Namun mereka juga menginginkan harga cetak kaos yang murah saat melakukan pemesanan. Karena dengan mendapatkan harga pembuatan kaos murah, konsumen tidak harus mengeluarkan banyak anggaran produksi tentunya. Umumnya konsumen yang baru kali pertama melakukan pemesanan memang menginginkan penawaran harga pembuatan kaos murah. Lain hal dengan konsumen yang sudah pernah melakukan pemesanan sebelumnya. Pastinya mereka tidak akan menginginkan harga produksi kaos murah. Sebab konsumen tersebut mengetahui bahwa harga kaos murah tidak selamanya menjamin kualitas yang baik.

Dan lagi biasanya konsumen yang sudah pernah melakukan pemesanan kaos pastinya memiliki tempat pembuatan langganan. Yang mana tempat tersebut bisa memberikan penawaran harga bikin kaos dan kualitas terbaik. Dari awal kemunculan, kaos memang menarik perhatian banyak orang dari berbagai kalangan. Sehingga tidak heran jika saat ini kaos menjadi pakaian yang paling banyak digemari. Tampilannya yang simpel membuat pemakainya bisa tampil casual sampai semi-formal. Model kaos yang beragam pun memudahkan setiap orang untuk memilih dan menyesuaikan dengan kegiatan sehari-hari.

Hal Yang Berpengaruh Pada Harga Cetak Kaos

Seperti yang sudah diketahui bersama bahwa harga bikin kaos di setiap tempat pembuatan bisa berbeda-beda. Perbedaan harga ini tentunya disebabkan oleh beberapa hal. Apa saja itu? Simak dibawah ini.

  • Jumlah kaos yang dipesan

Pertama, jumlah kaos yang anda pesan bisa memengaruhi harga cetak kaos. Jika anda memesan kaos dengan jumlah sedikit, harga produksinya biasanya standar atau bisa lebih mahal. Lain hal jika anda melakukan pemesanan kaos dengan jumlah banyak, maka bisa mendapatkan harga produksi murah. Banyak tempat-tempat pembuatan kaos yang memberikan penawaran harga produksi murah jika konsumen memesan dengan jumlah banyak. Jumlah pesanan kaos ini pun tetap harus dipertimbangkan dengan baik sebelumnya. Jangan karena hanya tertarik dengan harga murah, makanya langsung memesan kaos jumlah banyak. Akan lebih baik jika jumlah pesanan kaos disesuaikan dengan kebutuhan pemakaian.

  • Pemilihan model kaos

Kedua, dari pemilihan model kaos yang dipesan pun berpengaruh pada harga bikin kaos nantinya. Untuk kaos sendiri memiliki tiga model yakni kaos polo, kaos oblong dan kaos raglan. Beda model kaos yang dipesan tentu harga produksinya akan berbeda juga. Misalnya anda memesan kaos oblong dengan jumlah 100pcs. Maka harganya akan lebih murah dibandingkan dengan anda memesan kaos polo dengan jumlah yang sama. Hal ini dikarenakan kaos polo proses pembuatannya harus dilengkapi dengan kancing dan kerah pada bagian leher. Tentunya hal ini membutuhkan penambahan aksesoris dan membuat harga produksi menjadi naik.

  • Penentuan ukuran kaos

Ketiga, ukuran kaos yang ditentukan pun memengaruhi harga cetak kaos. Standar ukuran kaos sendiri adalah S, M, L dan XL untuk orang dewasa. Konsumen juga bisa mendapatkan ukuran all size jika memesan dengan jumlah banyak. Ketika anda ingin memesan kaos dengan ukuran XXL atau LLL atau XXXL, maka jangan heran jika nantinya akan mendapatkan harga produksi lebih mahal. Hal ini tidak lain karena ukuran yang melebihi standar ini membutuhkan lebih banyak bahan kain produksi. Dan jika bahan kain produksi kaos yang dipakai ini kualitas grade A. Maka sudah pasti, pihak tempat pembuatan kaos akan memberikan penawaran harga produksi lebih mahal.

  • Jenis aplikasi cetak desain

Keempat, dalam mencetak desain pada kaos bisa menggunakan dua teknik. Yakni sablon dan bordir. Untuk teknik sablon sendiri memiliki beragam jenis tinta dan hasilnya bisa sesuai dengan desain aslinya. Sedangkan untuk teknik bordir ini menggunakan benang dan mesin jahit untuk mencetak desain-nya. Pemilihan jenis aplikasi cetak desain yang digunakan ini sebenarnya bisa berpengaruh pada harga bikin kaos. Sebab harga kedua aplikasi cetak desain tersebut bisa berbeda-beda. Oleh karena itulah akan lebih baik jika anda bisa memilih aplikasi cetak desain sesuai anggaran serta kebutuhan.

  • Tempat pembuatan kaos

Kelima, mengenai pemilihan tempat pembuatan kaos itu sendiri pun akan berpengaruh pada harga cetak kaos. Jika anda memilih tempat pembuatan kaos yang baru berdiri atau belum memiliki banyak pengalaman. Tidak heran jika anda akan mendapatkan penawaran harga produksi murah. Lain hal dengan tempat pembuatan kaos yang sudah berpengalaman. Dimana tempat-tempat pembuatan kaos yang sudah berpengalaman tentunya hanya akan memberikan penawaran harga terbaik dan kompetitif. Yang artinya harga produksi kaos tersebut bisa bersaing dengan harga produksi dari tempat pembuatan kaos lainnya. Juga harga tersebut tidak terlalu murah atau terlalu mahal.

  • Desain yang dibuat

Keenam, adanya desain memang membuat tampilan kaos menjadi lebih menarik. Dan lagi banyak orang yang memang lebih tertarik dengan kaos desain. Namun perlu diketahui dengan baik bahwa adanya desain pada kaos akan berpengaruh pada harga bikin kaos. Misalnya anda membuat desain sendiri tentu tidak akan mendapatkan biaya tambahan. Lain hal jika anda kurang bisa membuat desain dan membutuhkan bantuan layanan tim desain. Tentunya anda harus membayar untuk jasa pembuatan desain tersebut.

  • Bahan kain produksi kaos

Ketujuh, dan hal terakhir yang akan memengaruhi harga cetak kaos adalah bahan kain pembuatannya. Bahan kain yang digunakan untuk produksi kaos ini tidak hanya akan berpengaruh pada harga produksi saja. Namun juga akan berpengaruh pada kenyamanan dan kualitas kaos itu sendiri. Karena itulah, jika anda ingin mendapatkan kaos terbaik dan sesuai keinginan. Maka harus memastikan dengan baik jenis bahan kain yang dipilih. Untuk membuat kaos sendiri bisa memanfaatkan berbagai macam jenis bahan kain. Diantaranya sebagai berikut ini.

  1. Cotton combed

Adalah jenis bahan kain yang cukup sering digunakan untuk membuat kaos. Dari segi harga, bahan kain ini memang mahal. Jadi tidak heran jika harga bikin kaos pun akan sedikit lebih mahal. Jenis bahan kain ini terbuat dari 100% serat kapas alami sehingga teksturnya lembut dan halus. Selain itu bahan kain ini pun mampu menyerap keringat dengan baik, sehingga adem dan nyaman selama dipakai.

 

  1. Hyget

Merupakan jenis bahan kain biasanya dipakai untuk membuat kaos kampanye partai. Harga bahan kain yang murah membuat harga cetak kaos pun menjadi murah. Dimana pihak partai bisa memesan kaos partai jumlah banyak dengan menggunakan bahan kain ini. Karakteristik dari bahan hyget sendiri tipis dan sifatnya panas, karena tidak memiliki kemampuan menyerap keringat.

 

  1. Dll

Selain itu juga masih ada banyak jenis bahan kain lainnya yang bisa digunakan untuk membuat kaos dan berpengaruh pada harga bikin kaos. Seperti cotton bambu, Lacoste, Polyester, dan masih banyak lainnya.

Nah itulah beberapa hal yang berpengaruh pada harga cetak kaos. Dengan mengetahui beberapa hal diatas, maka anda tidak akan kesulitan lagi untuk melakukan pemesanan kaos. Sehingga bisa mendapatkan hasil produksi maksimal serta sesuai dengan anggaran tentunya.

 

Pabrik Pembuatan Kaos Harga Murah

[table id=SKAOS /]

GALERI FOTO PRODUKSI DAN PABRIK KAMI

kunjungi lokasi pabrik kami untuk survey

Jl. Sindangsari No.168, Cipadung Kulon, Kec. Panyileukan, Kota Bandung, Jawa Barat 40614

Customer Service 1 : 081222557444

Customer Service 1 : 082117825049

No telpon kantor : (022) 63739962

Jam Kerja :

Senin – Jumat : 08.00 – 16.00

Sabtu : 08.00 – 12.00

Minggu dan Tanggal Merah Libur

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *